Minggu, 18 Desember 2016

Oscar De La Hoya Rekrut Petinju Wanita Pertama di Golden Boy


Tribun Anda - Promotor tinju Oscar De La Hoya secara resmi merekrut Marlen Esparza. Petinju seksi asal AS tersebut tercatat sebagai petinju wanita pertama di manajemen Golden Boy.

Petinju wanita asal Amerika Serikat itu adalah atlet Olimpiade 2012 dan jadi petinju wanita Amerika pertama yang bisa bertanding di ajang Olimpiade setelah tinju perempuan pertama kali dilombakan saat itu. Esparza mendapat medali perunggu di divisi kelas terbang putri di London, Inggris.

Esparza terpilih sebagai Houston Fighter Of The Year (penghargaan yang mencakup petinju profesional dan amatir) untuk tahun 2010, 2011, 2012, 2013 dan 2014. Selanjutnya, ia mendapat anugerah dalam ajang Houston Boxing Hall Of Fame.

Sebagai wanita, Esparza juga punya sisi feminis dibalik keperkasaan di atas ring. Ia menjadi salah satu model majalah kecantikan CoverGirl. Selain itu, ia juga berkontribusi dengan memamerkan tubuh polosnya sebagai bentuk protes penyalahgunaan hewan.

Sekadar informasi, Golden Boy merupakan manajemen promotor tinju yang dikomando Oscar De La Hoya. Manajemen tersebut telah terbukti sukses mengorbitkan sejumlah petinju besar di antaranya Saul Canelo Alvarez. (sindo)


Tidak ada komentar:

Posting Komentar