Jumat, 13 Januari 2017

Conte Cetak Sejarah Manajer Terbaik Premier League


Tribun Anda - Bos Chelsea Antonio Conte memenangkan gelar manajer terbaik Premier League untuk Desember. Mantan bos Juventus, itu pun mencatatkan rekor baru, sebagai orang pertama yang pernah memenangkannya tiga kali berturut-turut, dalam sejarah Premier League.

Conte merayakan momen spesialnya, dengan berpose bersama 10 staf. Termasuk dengan saudaranya, Gianluca Conte, mantan kiper Carlo Cudicini, dan Henrique Hilario. Conte meraih penghargaannya, dengan memenangkan enam pertandingan sepanjang Desember, melanjutkan suksesnya pada Oktober dan November.

Kini, Conte telah membuat dirinya terlihat lebih baik ketimbang pendahulunya, Jose Mourinho yang dipecat pada Desember 2015. Mourinho menangani Chelsea mulai 2004, tapi baru memperoleh penghargaan manajer terbaik bulanan yang ketiga, pada Maret 2007.

Sementara, Conte sudah meraihnya, hanya dalam lima bulan sejak ditunjuk menangani Stamford Bridge. Melalui buku yang ditulis Rob Beasley tahun lalu, terungkap bahwa Mourinho merasa yakin, ada upaya untuk menghalanginya memenangkan gelar manajer terbaik. "Empat tahun di Premier League. Dua titel, dua runner up," kata Mourinho.

Sepanjang sejarah Premier League, Sir Alex Ferguson adalah peraih terbanyak dengan 27 penghargaan manajer terbaik bulanan. Arsene Wenger di tempat kedua, hanya dengan 15 penghargaan, disusul David Moyes dengan 10 kali penghargaan.

Berikutnya adalah Martin O'Neill dan Harry Redknapp, dengan delapan penghargaan. Sam Allardyce, Rafa Benitez, dan Bobby Robson masing-masing enam kali. Kevin Keegan dan Claudio Ranieri lima kali. Carlo Ancelotti, Roy Hodgson, Joe Kinnear, Manuel Pellegrini, dan Gordon Strachan empat kali.(Sports Mail)


Tidak ada komentar:

Posting Komentar